Cerpen : Awal Cintanya Indah Di Bus . Oleh Nila Rahmi

AWAL CINTANYA INDAH DI DALAM BUS (PHP)

Nila Rahmi

                Kejadian itu takkan pernah ku lupa, belaian lembut tangannya mengelus jari-jemariku. Rasanya dunia menjadi milikku dan dia saja. Pikirku, semua kejadian indah itu adalah awal kebahagiaan yang aku rasakan saat itu.
                Embun pagi yang sangat menyejukkan di pagi hari itu, seakan mendukung kepergianku. Maksud hatiku ingin bersuka cita bersama teman-teman dan tak ingin menikmati kesedihan sedikitpun.
                Berangkatlah aku dengan senyum indah ini, yang mungkin memikat semua hati, tapi nyatanya senyum ini hanya untuknya.

tips and trick : Hidupmu Adalah Puisi ( bikin puisi bebas dari cerita harian )



           My Story  my Poem yang artinya ceritaku puisiku, itulah salah satu kata kata yang gue rasa menggambarkan salah satu sisi gue . Emang sih gua gak gitu pintar banget bikin puisi, malah yang gua buat belum tentu puisi. Menurut gua semuanya yang kita alami adalah puisi, hanya saja dilihat dari cara penyampaiannya.Kata 
Om Wikipedia Puisi adalah seni tertulis di mana bahasa digunakan untuk kualitas estetiknya untuk tambahan, atau selain arti semantiknya. Nah , jadi pusi itu adalah karya tulis dengan bahasa yang lebih bernilai , lebih puitis, lebih keren kalau dibaca.

            Puisi adalah salah satu media ungkapan diri seseorang yang menuangkan dan mengungkapkan segala apa yang dia alami, rasakan, dan dihadapinya dalam satu karya tulis. Semua orang bisa membuat puisi, kenapa?
, karena manusia tak mungkin  hidup tanpa masalah atau tanpa pikiran dan bahasa. Puisi juga adalah media komunikasi yang coba dia sampaikan tanpa bicara pada sang pembaca puisinya.

            Membuat puisi bagi gue adalah membuat tulisan dengan bahasa puitis, apapun cerita kita bisa kita ungkapkan dalam bentuk tulisan puitis, simpelkan. Nah kita mulai aja cara membuat karya ini.


1.  Jangan muluk muluk, tak usah mencari inspirasi dengan menatap keindahan alam seperti melihat sejuk embun pegunungan atau mendengarkan suara burung berkicau. Ambil catatan harian kita, atau yang lebih simpel lagi ambil saja satu sisi hari kita yang sering kita alami. Misal jam pulang kerja atau pulang sekolah atu yang lainnya. Atau bisa juga berimajinasi sesuka hati kita.

2. Tulis dulu apa yang kita alami, usahakan menulis

Cerpen : Apakah Bidadari Berkerudung?

Ahyat Najibi


Apakah Bidadari berkerudung ?

            Hangat garis jingga semakin melebar dari celah pintu kamar yang terbuka, hangat persujutan  terasa ditelapak tangan kiriku. Sejuk air wudhu menghapus setengah rasa penat sepulang sekolah tadi. Jam seginilah kelas usai dan aku sampai dirumah, memang sih gak setiap hari, kadang lebih petang dari ini.
            Jalan pulang tidak pernah buatku bosan, musim apaun itu dan kapanpun. Selalu ada jingga sore disisi sebelahku dan juga daun-daun kering yang jatuh dipinggiran aspal dekat persimpangan terakhir jalan ini. Ada juga kisah-kisahku yang terpikir sambil tersenyum sendiri dengan sisa tawa hari ini dibalik kaca helm, entah tentang apa atau siapa. Kenapa juga selalu saat dijalan pulang itu ceritanya lengkap seperti catatan harian yang gak ketulis dan sekejap saja hilang terbawa